Kamis, Oktober 31, 2024

Bhabinkamtibmas Kelurahan Banjar Bripka Dadan Ali Ramdani Jadi Sahabat Anak anak Di Wilayah Binaan nya

Must Read

Banjar – Metropaginews.com || Bhabinkamtibmas Bripka Dadan Ali Ramdani melaksanakan kegiatan rutin sebagai Bhabinkamtibmas menyempatkan diri untuk ikut bermain dan bercengkrama dengan anak-anak warga yang sedang bermain di Lingkungan Parunglesang Rt 04 Rw 07 Kelurahan Banjar Kecamatan Banjar Kota Banjar, Minggu 24/7/2022.

Dalam kesempatan itu, Bripka Dadan tidak lupa untuk memberikan imbauan sekaligus mengajak anak anak untuk selalu patuh dan mentaati perintah dari orang tua serta selalu rajin di dalam belajar untuk meraih cita cita.


Selain berinteraksi dengan bermain bersama, Bripka Dadan juga memperkenalkan Polisi sebagai Sahabat Anak, sehingga anak-anak merasa lebih dekat dan tidak merasa takut dengan Polisi.

Hal tersebut seperti disampaikan pula oleh Kapolsek Kompol Sudi Hartono, S.Sos, bahwa dengan melakukan pendekatan kepada anak-anak secara humanis, baik dalam memberikan imbauan merupakan salah satu tugas Kepolisian untuk bisa lebih dekat lagi dengan anak-anak.

” Anak-anak tidak akan takut dengan sosok Polisi, juga dapat melihat sosok polisi yang humanis dan dekat dengan warga, ” ucap Kompol Sudi.

Di tempat terpisah Kapolres Banjar AKBP Bayu Catur Prabowo,SH,S.IK,MM melalui Ps Kasubsi Penerangan Masyarakat Humas Polres Banjar Aipda Nandi Darmawan,SH menyampaikan kegiatan tersebut adalah upaya Polri menjalin kedekatan dengan anak, dengan harapan Polisi adalah sahabat anak yang selalu dekat.

” Dengan pengenalan Polisi sejak usia dini dapat membangun karakter anak dan memperkenalkan kepada anak bahwa Polisi merupakan pelindung, pengayom dan pelayan masyarakat, “ucap Aipda Nandi.

Reporter : Ade Fadil

Facebook Comments

Latest News

Di Australia, Undana Perkuat Kerja Sama dengan James Cook University

DARWIN — METROPAGNEWS.COM || Universitas Nusa Cendana (Undana) semakin memperkuat posisinya di kancah pendidikan internasional melalui kunjungan kerja ke...

More Articles Like This


Notice: ob_end_flush(): Failed to send buffer of zlib output compression (0) in /home/metropaginews/public_html/wp-includes/functions.php on line 5427