Kamis, November 30, 2023

Korban Terseret Ombak di Setrojenar Masih Dicari

Must Read

KEBUMEN – METROPAGINEWS.COM ||Pencarian terhadap Rizky Pratama (18), korban terseret ombak Pantai Setrojenar, Kebumen, memasuki hari kedua terus dilakukan.

Pemuda asal Desa Sidomoro RT 03 RW 03, Kecamatan Buluspesantren, ini menjadi korban Pantai Setrojenar.

Korban Terseret Ombak di Setrojenar Masih Dicari
Korban masih terus dicari. Ini suasana pencarian hari kedua. (Foto: Humas Basarnas Cilacap)

BACA JUGA : Ketua MPR RI Bamsoet Tegaskan Negara Butuh Haluan

Kepala Kantor Pencarian dan Pertolongan Cilacap Adah Sudarsa mengatakan, tim SAR gabungan mulai melakukan pencarian dengan Operasi SAR yang dibagi menjadi 2 SRU.

SRU 1 melakukan penyisiran menggunakan LCR seluas 5 Nauthical Miles dari lokasi kejadian.

Sedangkan SRU 2 melakukan penyisiran darat ke arah barat sejauh 2 km, dan ke arah timur sejauh 2 km dari lokasi kejadian.

Namun hingga pukul 17.00 WIB upaya pencarian masih belum membuahkan hasil.

Korban Terseret Ombak di Setrojenar Masih Dicari
Korban masih terus dicari. Ini suasana pencarian hari kedua. (Foto: Humas Basarnas Cilacap)

BACA JUGA : AKEN Kembali Gelar Pameran Indonesia Sustainable Procurement Expo 2023

Dan pencarian akan kembali dilanjutkan pada Rabu (26/4/2023) pukul 07.00 WIB.

Unsur SAR yang terlibat diantaranya Basarnas Kantor SAR Cilacap, BPBD Kebumen, Koramil Buluspesantren, Polsek Buluspesantren, Polair Kebumen, Saktipena, keluarga korban, dan masyarakat setempat.

(Estanto)

ONLINE TV NUSANTARA

TINGGALKAN KOMENTAR

Silakan masukkan komentar anda!
Silakan masukkan nama Anda di sini

Latest News

Silaturahmi, Diskominfo Cilacap Gelar Kursus Singkat (Pembinaan) Media Gathering

CILACAP - METROPAGINEWS.COM || Pemkab Cilacap, Jawa Tengah, dalam hal ini Dinas Komunikasi dan Informatika (Diskominfo) menggelar Kursus Singkat...

More Articles Like This


Notice: ob_end_flush(): Failed to send buffer of zlib output compression (0) in /home/metropaginews/public_html/wp-includes/functions.php on line 5373