Minggu, Desember 15, 2024

Sambut Nataru 2023, Pospam Kebon Kopi Polres Cimahi Siap Berikan Pelayanan Terbaik Terhadap Masyarakat  

Must Read

CIMAHI – metropaginews.com || Dalam rangka pelayanan serta menjamin situasi keamanan perayaan malam Natal dan tahun Baru 2023, Polres Cimahi mendirikan Pospam terpadu Nataru yang salah satunya didirikan di titik lokasi Jl. H. Amir Machmud (Cibeureum) kota Cimahi yang lokasinya berbatasan langsung dengan kota Bandung. Pospam terpadu Kebon Kopi didirikan dan di siapkan bertujuan untuk pengamanan Natal dan Tahun Baru di wilayah hukum Polres Cimahi.

Ka Pospam I Kebon Kopi Polres Cimahi, AKP. Heri Hidayat mengatakan, pada pelaksanaan pengamanan di Pospam Kebon Kopi bertujuan untuk pengamanan Natal 2022 dan Tahun Baru 2023 untuk melayani masyarakat dan menjamin keamanan, dan memberikan rasa nyaman aman di masyarakat selama melewati perayaan Natal dan Tahun Baru. Selain daripada itu, keberadaan Pospam di wilayah hukum Polres Cimahi ini adalah melaksanakan pengaturan lalulintas apabila terjadi kemacetan dan kepadatan arus lalulintas.

“Kami berharap keberadaan Pospam ini dapat memberikan pelayanan terbaik terhadap masyarakat,” kata AKP. Heri Hidayat kepada Wartawan di sela-sela tugasnya di Pospam Kebon Kopi, Sabtu malam (24/12/2022).

AKP. Heri mengatakan, pengamanan di Pospam Kebon Kopi pada malam Natal ini difokuskan untuk di hari Natal, pengamanan di Gereja dan Pengamanan di lingkungan.

“Semua bertujuan untuk memberikan keamanan dan kenyamanan masyarakat selama Natal dan Tahun Baru, dan keberadaan Pospam Nataru Polres Cimahi ini bisa memberikan Pelayanan terbaik agar masyarakat merasa nyaman dan aman,” imbuhnya.

“Dalam hal ini, Polres Cimahi Bekerjasama Dengan pihak Kecamatan Cimahi Selatan, Linmas, dan anggota KIC Polres Cimahi. Mudah-mudahan kami disini bisa melaksanakan tugas dengan baik dan mampu menciptakan situasi aman dan kondusif,” pungkasnya. (Tedy/Rus)

Facebook Comments

Latest News

Adisatrya Reses di Kesugihan Cilacap, Singgung Soal Koperasi

CILACAP - METROPAGINEWS.COM || Adisatrya Suryo Sulisto, Wakil Ketua Komisi VI DPR RI dari PDI Perjuangan menggelar Reses Masa...

More Articles Like This


Notice: ob_end_flush(): failed to send buffer of zlib output compression (0) in /home/metropaginews/public_html/wp-includes/functions.php on line 5463