Minggu, September 8, 2024

Geger, Seekor Anak Babi di Manggarai Barat Lahir Mirip Wajah Manusia

Must Read
Manggarai Barat NTT- METROPAGINEWS.COM || Kelahiran seekor anak babi yang memiliki wajah tidak lazim yakni mirip wajah manusia menghebohkan warga di Kampung Ndehek, Desa Sepang, Kecamatan Boleng Kabupaten Manggarai Barat, Nusa Tenggara Timur (NTT).

Camat Boleng, Yohanes Suhardi membenarkan bahwa peristiwa itu terjadi pada Jumat 17 November 2023 sekitar pukul 16.00 Wita. Ia menyebut hewan tersebut meninggal beberapa saat setelah dilahirkan. Meskipun sempat bernapas sesaat setelah lahir, ia tidak bertahan lama.

“Benar. Tapi tidak lama hidupnya hanya lima menit,” katanya

Camat Suhardi mengatakan menurut informasi yang ia terima dari warga setempat anak babi itu milik warga bernama Saverinus Sihardi Magung di Kampung Ndehek, Desa Sepang, Kecamatan Boleng.

“Jumlah babi yang lahir sebanyak 10 ekor dan babi yang kelainan tersebut anak babi yang ke-7 tapi umur dari babi yang kelainan tersebut hidup kurang lebih 5 menit saja.setelah itu mereka (Pemilik) langsung kubur,” katanya.
Geger, Seekor Anak Babi di Manggarai Barat Lahir Mirip Wajah Manusia
Geger, Seekor Anak Babi di Manggarai Barat Lahir Mirip Wajah Manusia
Kepala Desa Sepang, Titus Tarting, mengonfirmasi kembali kejadian ini. Ia menyatakan bahwa peristiwa tersebut terjadi pada Jumat, 17 November 2023 dan menunjuk anak babi tersebut sebagai milik petani setempat bernama Adrianus Magung.

Menurutnya, kejadian aneh ini merupakan peristiwa pertama kali terjadi di Kampung Ndehek, Desa Sepang, Kecamatan Boleng.

Titus menjelaskan bahwa meskipun bentuk tubuhnya seperti anak babi dengan empat kaki, wajahnya sangat mirip dengan manusia, terutama bagian kepala. Kulitnya juga mirip dengan kulit manusia, hal yang tidak biasa untuk babi pada umumnya.

“Tidak pernah, baru terjadi peristiwa yang seperti ini,” ungkapnya.
BACA JUGA : Ketua MPR RI Bamsoet Tegaskan Negara Butuh Haluan

Sebelumnya diberitakan, dalam rekaman video berdurasi 00:44 yang beredar, terlihat anak babi yang mirip wajah manusia tersebut memiliki kulit berwarna putih dan telah dipisahkan dari induknya.

“Te apan ho wa, te pitun hoo teh (anak ketujuh yang di bawah ini),” ucap seorang pria dalam dialek setempat di dalam video itu.

“Piha gaw, enam, pitu, alo hia wa (berapa sudah, enam, tujuh, delapan),” ujar seorang perempuan dalam video itu yang sementara menghitung jumlah anakan babi yang lahir.*

(Ardi)

Facebook Comments

Latest News

Bentuk Tim Pemenangan Risma-Gus Hans, Nama-nama Tokoh Politik Besar Berjajar

SURABAYA - MEYROPAGINEWS.COM || Sekretaris Jenderal (Sekjen) PDI Perjuangan (PDI Perjuangan) Hasto Kristiyanto bersama pengurus PDI-P Jawa Timur melakukan...

More Articles Like This


Notice: ob_end_flush(): Failed to send buffer of zlib output compression (0) in /home/metropaginews/public_html/wp-includes/functions.php on line 5427