Minggu, Desember 15, 2024

Viralnya Dugaan Pungli di Acara Kirab Budaya Rejoyoso Bersatu Kades Angkat Bicara

Must Read

MALANG – METROPAGINEWS.COM || Viralnya kekecewaan pengunjung dan para pedagang diacara Kirab Budaya Pesona Rejoyoso Bersatu di Desa Rejoyoso Kecamatan Bantur Kabupaten Malang, atas adanya dugaan pungli lapak pedagang dan harga tiket masuk (HTM) yang beredar di media sosial (Medsos) kades angkat bicara.


Ditemui wartawan dirumahnya kepala Desa Rejoyoso Abdul Manap Selasa 24 September 2024 membantah dengan adanya pungutan liar yang ramai dimedsos(Media sosial),

” Kami pemdes tidak tahu itu tentang harga tiket masuk (htm) tersebut, pemdes juga ketua panitia Kirab Budaya Pesona Rejoyoso Bersatu sudah memberikan klarifikasi terkait adanya pemberitaan dan komentar yang ada di media sosial tersebut.

Kemudian yang saya dengar untuk htm (harga tiket masuk itu dari desa sebelah, mulai dari Sekolahan SD Sumberjo sudah diminta harga tiket masuk (htm) akhirnya pengunjung berjalan kaki sejauh tujuh ratus meter sehingga menjadi ramai dimedsos.Dan Seakan – akan panitia yang meminta htm, tetapi yang sebenarnya bukan. Itu terjadi di dusun Bekur itupun kades Sumberjo tidak tahu, artinya yang mempunyai gawe (Acara) Pemdes Rejoyoso yang mengambil keuntungan desa lain,” kata kades.

Menurutnya, untuk koordinasi parkir sudah dilakukan dengan desa Sumberjo namun tidak tidak ada kesepakatan.

Ia juga menjelaskan kalau iuran untuk pedagang sudah saya sampaikan kepada ketua RT setempat agar tidak terlalu mahal dan koordinasinya langsung dengan pemilik lahan atau langsung ke pemilik rumah, yang besaranya antara tujuh puluh ribu sampai dengan sembilan puluh ribu, kalau iuran untuk kebersihan juga ada anatara lima ribu sampai sepuluh ribu untuk kebersihan setelah acara selesai” jelas kades.

Bahkan kades menegaskan untuk harga tiket masuk (htm) diacara tersebut memang diluar kepanitiaan itu murni dari oknum,tegasnya.

BACA JUGA : Miris ! Kades Sumberjo Kecamatan Pagak Menantang Duel Wartawan 

Terpisah warga yang berada di perbatasan Desa Sumberjo dan Rejoyoso saat dimintai keteranganya oleh wartawan terkait pungutan harga tiket masuk (htm) membantah. Bahwa yang meminta htm lima ribu sampai sepuluh ribu itu adalah orang-orang yang ada disebelah timur perbatasan bukan orang yang dari arah barat perbatasan.

Ia juga mengatakan pada hari sabtu tanggal 21 September 2024 pada jam 5 : 30 sempat terjadi kegaduhan diperbatsan tersebut yang dijaga oleh panitia, ada pengunjung yang Complain terkait harga tiket masuk ke lokasi acara sepuluh ribu maka, diturunkan menjadi lima ribu rupiah.

Pengakuan juga disampaikan oleh pedagang minuman yang berinisial NF ia mengatakan dirinya dimintai uang lapak daganganya dua ratus ribu oleh orang yang mengatas namakan panitia , sehubungan daganganya baru buka turun menjadi seratus ribu rupiah tapi tidak diberi tanda bukti, ungkap NF.

 

(Az)

Facebook Comments

Latest News

Transformasi Sekolah Kegiatan P5 Jadi Landasan Siswa Berkarakter

KLATEN - METROPAGINEWS.COM || Kegiatan Projek Penguatan Profil Pelajar Pancasila P5 ,SMPN 2 DELANGGU Sribit, beserta Kades dan perangkat...

More Articles Like This


Notice: ob_end_flush(): failed to send buffer of zlib output compression (0) in /home/metropaginews/public_html/wp-includes/functions.php on line 5463