KLATEN – METROPAGINEWS.COM || Balai Pemasyarakatan (Bapas) Kelas II Klaten kembali melaksanakan kegiatan “Bapas Klaten Goes to School” di SD Speak First Klaten. Jum’at ( 18/7/2025).
Pelaksanaan kegiatan ini sebagai bentuk nyata upaya pencegahan perilaku menyimpang dan kriminal sejak usia dini.

Kegiatan ini menyasar siswa dari kelas 1 hingga kelas 6. siswa Kelas 1 hingga kelas 3 diajak bermain dan berdiskusi dengan tema “Sentuhan Boleh dan Tidak Boleh.”
Sementara Siswa kelas 4 hingga kelas 6 diajak belajar tentang kepemimpinan dengan mini outbond.
Kegiatan yang berlangsung ceria dan penuh semangat ini bertujuan untuk memberikan pemahaman sederhana namun penting terkait perlindungan diri dan pembentukan karakter positif pada anak-anak.
Dalam arahannya kepada Tim Bapas Klaten Goes to School, Kepala Bapas Klaten, Enggelina Hukubun, menyampaikan bahwa pembinaan hukum tidak hanya menyasar remaja dan dewasa, namun perlu dikenalkan sejak anak-anak masih dalam masa pertumbuhan.

“Pendidikan kepemimpinan sangat penting ditanamkan mulai usia anak.
Selain itu, anak-anak perlu tahu sejak dini bahwa mereka punya hak untuk merasa aman.
Memberikan pemahaman tentang sentuhan yang boleh dan tidak boleh adalah salah satu bentuk perlindungan terhadap mereka dari potensi kekerasan seksual dan eksploitasi,” ungkapnya.
Melalui program “Goes to School”, Bapas Klaten menegaskan komitmennya dalam melakukan edukasi hukum preventif kepada masyarakat, khususnya anak-anak.
Kegiatan ini diharapkan dapat terus berlanjut ke sekolah-sekolah lain di wilayah Kabupaten Klaten sebagai bagian dari upaya bersama mencegah munculnya tindak kriminal oleh anak di bawah umur.
(Desi)


Komentar Klik di Sini