CIMAHI – metropaginews.com || Musyawarah Rencana Pembangunan (Musrenbang) tingkat Kecamatan Cimahi Selatan Kota Cimahi tahun 2023, merupakan hasil FGD pra Musrenbang di tingkat Kecamatan Cimahi Selatan, Rabu (25/1/2023). Acara digelar untuk penyusunan Rencana Kerja Pemerintah Daerah (RKPD) Tahun 2024, di tingkat Kota Cimahi, yang diselenggarakan di Aula Kantor Kecamatan, Jl. Baros No.14 kota Cimahi, Kamis (02/02/2023).
Hadir pada acara musrenbang tersebut, Camat Cimahi Selatan, Asep Jayadi, S.E.,M.M., para Anggota legislatif (Dapil 4) DPRD kota Cimahi, diantaranya ; Sobari dari Partai Nasdem, Agung Yudashwara dari PDIP, Asep Sutisna dari PKB, Asisten Perekonomian dan Pembangunan kota Cimahi, Budi Raharja sebagai Binwil Kecamatan Cimahi Selatan, Kasubid Poldagri kesbang, Dewi Kania Y, Kasubag Unpeg, DP3AP2KB kota Cimahi, Kabid Dinas kesehatan kota Cimahi, drg. Sekky Intania, Dinas lingkungan Hidup (DLH) kota Cimahi, Hidayat, Kepala Dinas Arsip Daerah kota Cimahi, Dani Bastiani, seketaris DPRD Kota Cimahi, Kabid BPSDMD, Rully Sulfanoroda, Lurah Se-kecamatan Cimahi Selatan, Ketua TP-PKK Kecamatan Cimahi Selatan, Erna Rostiyana, S.Pd., M.M., para ketua LPM se- Kecamatan Cimahi Selatan, para ketua RW, Ketua MUI Cimahi Selatan, dan para tamu undangan lainnya.
Kepada awak media, Asisten Perekonomian dan Pembangunan kota Cimahi, Budi Raharja mengatakan, Musrenbang yang dilaksanakan di tingkat Kecamatan pada hari ini adalah mekanisme yang selalu di laksanakan setiap tahun terkait proses penyusunan Rencana Kerja Pemerintah Daerah (RKPD) Kota Cimahi untuk tahun 2024 yang merupakan mekanisme lanjutan dari FGD Pra Musrenbang dari tingkat kelurahan sampai tingkat kecamatan dan kota.
“Bahwa di Kecamatan Cimahi Selatan sepekan yang lalu, pada tanggal 25 Januari 2023, telah dilaksanakan FGD pra Musrenbang, dan pada hari ini merupakan laporan dari 5 bidang tersebut yang sudah melaksanakan FGD di tingkat kecamatan yang di sampaikan dan telah di sepakati,” ucap Budi kepada wartawan usai acara.
“Masing-masing dari koordinator telah menyampaikan dan di tanda-tangani berita acaranya untuk menjadi program prioritas usulan dari Kecamatan Cimahi Selatan untuk di bawa ke tingkat Kota,” ungkapnya.
Budi menjelaskan, bahwa
usulan-usulan yang disampaikan merupakan satu persepsi dan satu pemahaman yang sama tentang kebutuhan, yang di butuhkan oleh masyarakat kota Cimahi.
“Mudah-mudahan hasil usulan Musrenbang tingkat Kecamatan Cimahi Selatan ini bisa di akomodir di musrenbang tingkat kota, dan ini menjadi bahan kami di Pemerintah kota untuk menjadi acuan dalam penyusunan rencana kerja di masing-masing OPD,” Katanya.
Di tempat yang sama, Camat Cimahi Selatan, Asep Jayadi, S.E.,M.M., menyampaikan, Kecamatan Cimahi Selatan telah melaksanakan musrembang tingakat Kecamatan, yang sebelumnya telah melaksanakan FGD musrenbang pada tanggal 25 Januari 2023.
“Ini adalah pembacaan berita acara dan hasil yang diberikan mandat untuk ke tingkat Kota, dan
beberapa hasil dari FGD di segala bidang kita sama kan, yaitu ada 5 bidang perkelompok yang akan d kawal sampai tingkat kota,” Kata Camat yang akrab disapa Ajay ini.
“Hasil dari FGD di tingkat Kecamatan Cimahi Selatan ada beberapa bidang yaitu, bidang fisik ada 17 kegiatan, bidang ekonomi ada 8 kegiatan, bidang Pemerintahan 8 Bidang, Bidang Sosial 10 Bidang, dan di Bidang Budaya ada 13 bidang,” jelasnya.
Ajay berharap apa yang disampaikan dalam musrenbang dan usulan masyarakat pada hari ini dapat terealisasi.
Dalam wawancaranya, Ajay juga menyampaikan terimakasih kepada semua pihak yang sudah mensupport kegiatan musrenbang berjalan dengan baik.
“Kami haturkan terimakasih kepada pihak Pemkot Cimahi, dan kepada anggota Dewan yang telah hadir di Musrenbang di kecamatan Cimahi Selatan ini,” ucapnya.
Di tanya terkait usulan masyarakat tentang pengadaan CCTV di tiap RW yang pada hal ini masuk skala prioritas usulan warga pada bidang pemerintahan, Ajay mengatakan untuk usulan tersebut masuk dalam kategori urgential, melihat banyaknya tindakan kriminalitas di wilayah Kecamatan Cimahi Selatan.
“Bisa dikatakan ini merupakan sesuatu yang pioritas, mengingat apa yang telah terjadi di beberapa kelurahan dengan adanya tindak kriminal, yang pada kaitannya ini juga akan sangat membantu pihak kepolisian dalam hal mengungkap kejadian tersebut, dan mudah-mudahan hasil musrembang ini, walaupun kita menunggu di anggaran tahun 2024, namun kalau kita mempunyai anggaran, ini akan menjadi prioritas daripada pemerintah kota. dan saya berharap di tiap RW minimal ada dua titik, dan terkait soal CCTV ini, selanjutnya kami akan berunding dengan para ketua RW dan akan melihat anggaran nya ke depan,” tutupnya. (tedy/rus)