Kamis, Oktober 31, 2024

Plt. Wali kota Cimahi Hadiri Acara Doa Bersama Menyambut Tahun Baru 1444 Hijriah

Must Read

CIMAHI – metropaginews.com || Pelaksana Tugas (Plt.) Wali Kota Cimahi Let. Kol. (Purn) Ngatiyana menghadiri acara menyambut pergantian Tahun Baru Islam 1444 hijriah di Masjid Agung Kota Cimahi, Jumat (29/07). Acara Doa bersama menyambut pergantian Tahun Baru Islam 1444 H tersebut diselenggarakan oleh Dewan Kemakmuran Masjid (DKM) Masjid Agung Cimahi yang rangkaian acaranya dimulai dengan pembacaan ayat-ayat suci Al-Qur’an, Khotaman Al-Qur`an, do’a bersama, shalat Isya berjamaah, dilanjutkan dengan tausiyyah yang disampaikan oleh Al-Mukarrom Habib Ali Ridho bin Fauzi bin Yahya.

Dalam sambutannya Ngatiyana mengingatkan seluruh masyarakat Kota Cimahi untuk mempergunakan sisa umur yang Allah SWT amanahkan dengan amalan, aktivitas serta ibadah yang sesuai dengan kaidah dan ketentuan agama.

“Mari kita perbanyak koreksi diri, kita perbaiki dan tingkatkan amalan-amalan yang baik, kita isi lembaran-lembaran yang baru dengan tinta emas, dan itulah makna yang sebenarnya ketika kita memperingati hari besar Tahun Baru Islam.”

Ia pun mengajak kepada segenap komponen lapisan masyarakat untuk bersama-sama berbuat yang terbaik dalam melaksanakan dan melanjutkan pembangunan di Kota Cimahi dengan memperkokoh dan meneguhkan iman dan taqwa, “Mari jadikan Tahun Baru Islam 1444 Hijriyah ini sebagai titik tolak untuk membangun rasa kebersamaan, kepedulian terhadap sesama dan mari kita gelorakan semangat hijrah di tengah pandemi yang sampai saat ini masih belum berakhir,” ajaknya.

Di tengah masa transisi pasca pandemi COVID-19, Ngatiyana berharap di tahun yang baru ini seluruh warga Kota Cimahi senantiasa diberikan keselamatan serta kekuatan dalam menghadapi berbagai macam ujian, kesulitan yang akan membawa kemadhorotan, juga diberikan keberkahan serta kesejahteraan hidup baik di dunia maupun di akhirat.

Hadir dalam kegiatan Peringatan Tahun Baru Islam 1444H, Ketua DKM Masjid Agung Kota Cimahi Dadan Darmawan beserta anggota, Pimpinan Lembaga Kemasyarakatan, Lembaga Sosial, Ormas Islam, Pimpinan Pondok Pesantren, Pimpinan Majelis Ta’lim Se-Kota Cimahi, Tokoh-tokoh Masyarakat, Alim Ulama serta, warga masyarakat Kota Cimahi. (*)

Reporter  : Tedy Yana Setiawan

Facebook Comments

Latest News

Di Australia, Undana Perkuat Kerja Sama dengan James Cook University

DARWIN — METROPAGNEWS.COM || Universitas Nusa Cendana (Undana) semakin memperkuat posisinya di kancah pendidikan internasional melalui kunjungan kerja ke...

More Articles Like This