BREBES – METROPAGINEWS .COM II Dewan Pimpinan Daerah Partai Keadilan Sejahtera (DPD-PKS) Brebes menggelar kegiatan halal bihalal dan silaturahmi sekaligus persiapan Musyawarah Daerah (Musda) yang akan dilaksanakan pada Agustus mendatang. Acara halal bihalal bertempat di Pendopo II Bumiayu, Minggu, 13 April 2025.
Dihadiri ratusan kader, simpatisan, serta sejumlah tokoh strategis, kegiatan halal bihalal juga sekaligus konsolidasi internal dalam penguatan tali silaturahmi antar kader dan masyarakat.
Hadir pula dalam kegiatan ini Anggota DPR RI Fraksi PKS Fikri Fakih, Wakil Bupati Brebes Wurja, Anggota DPRD Jawa Tengah Sururul Fuad, Anggota DPRD Brebes Arifin, Ketua TP PKK Brebes, serta tokoh-tokoh masyarakat lainnya.
Ketua DPD PKS Brebes Abdullah Syafaat dalam sambutannya menyampaikan, kegiatan ini merupakan momentum penting untuk menyatukan visi dan semangat dalam menjalankan komitmen pelayanan kepada masyarakat.
“Musda merupakan momentum krusial untuk menyelaraskan visi dan menyempurnakan struktur kepemimpinan, serta merancang program yang responsif terhadap kebutuhan masyarakat,” paparnya.
Sementara itu, Anggota DPR RI Fikri Fakih dalam sambutannya menekankan, pentingnya menjaga integritas partai dalam setiap langkah perjuangan politik.
Kepemimpinan yang lahir dari Musda FKS, tutur Fikri, nantinya diharapkan dapat membawa terobosan konkret, bukan sekadar mengulangi pola lama.
“Fokus kita ialah memastikan kebijakan yang berpihak kepada kepentingan rakyat,” tegasnya.
Fikri juga mengingatkan, kepada seluruh kader agar tidak melupakan kontribusi masyarakat dalam perjalanan politik partai.
“Jangan sampai ketika meraih posisi strategis, kita lupa pada mereka yang membantu mengantarkan kita ke sana. Rakyat bukan penonton, melainkan mitra utama,” tandasnya.
Ketua Panitia Ari Ismawan mengucapkan rasa syukur karena acara halal bihalal bisa berjalan sukses dan mampu membangkitkan semangat kader dalam menyongsong Musda Agustus nanti.
“Saya merasa bersyukur, acara ini mendapat antusiasme tinggi dan membangun kembali semangat kebersamaan dalam tubuh PKS Brebes.
Semoga kedepan bisa melahirkan pemimpin-pemimpin baru di Parlemen baik daerah maupun pusat,” pungkasnya.
( Mistam )
Komentar Klik di Sini